Lomba Cipta Menu B2SA Tingkat Provinsi merupakan kegiatan rutinitas tahunan Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Jawa Barat. Untuk periode tahun anggaran 2019 lomba dilaksanakan di halaman parkir Gedung Sate Bandung Provinsi Jawa Barat, pada tanggal 13 Agustus 2019. Peserta lomba B2SA berasal dari Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Jawa Barat kecuali Kota Bekasi yang tahun ini absen. Lomba B2SA Tk. Provinsi di buka oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Provinsi Jawa Barat Bapak Koesmayadi, yang di hadiri Ketua Tim Penggerak – Program Kesejahtraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Jawa Barat Ibu Atalia Praratya Kamil, dan Juri yang berasal dari ahli gizi, ahli teknologi pangan dan ahli tata boga. Pelaksanaan lomba B2SA bertujuan untuk :
  • Mendorong penerapan konsumsi pangan B2SA dengan memanfaatkan pangan lokal
  • Mendorong kreativitas dan inovasi dalam pengembangan olahan pangan lokal yang bernilai komersial
Kategori Lomba Cipta Menu B2Sa Tahun 2019 :
  1. Menu lunchbox B2SA (pangan pokok, lauk hewani/nabati, sayur dan buah) disertai analisis sederhana bisnis lunchbox
  2. Olahan pangan lokal komersial dengan mendisplay produk akhir dan intermediate
Juara lomba cipta menu B2SA tahun 2019 yaitu: Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bogor mengikuti dua kategori yang dilombakan, yaitu, kategori Lunchbox dan kategori Olahan Pangan Lokal Komersial. TP-PKK Yang mendapatkan juara umum yaitu dalam hal ini TP-PKK Kota Bogor akan menjadi wakil dari Provinsi Jawa Barat pada Lomba Cipta Menu B2SA Tk. Nasional pada puncak Hari Pangan Sedunia Tingkat nasional di Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara pada tanggal 10 Oktober 2019. Penyerahan hadiah dilakukan oleh Ketua TP-PKK Provinsi Jawa Barat yaitu Ibu Atalia Praratya Kamil. Juara Lomba B2SA akan mendapatkan Piala dan uang kadedeh, besaran uangnya yaitu: